Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Doa Dalam Alquran untuk Memohon Rezeki Melimpah

Doa Dalam Alquran untuk Memohon Rezeki Melimpah Ilustrasi Berdoa (Shutterstock.com)

Dream - Rezeki menjadi hal penting dalam kehidupan. Hal ini menjadi penunjang bagi setiap orang agar dapat menjalani kehidupannya.

Mendapat rezeki yang berlimpah tentu jadi harapan semua orang. Dengan kelimpahan rezeki, kita berpotensi memperbanyak amalan sholeh.

Tentu, semua rezeki datang semata dari Allah. Demikian pula, Allah yang dapat menentukan besar sedikitnya rezeki yang kita terima.

Jika rezeki yang didapat tidaklah banyak, kita dianjurkan untuk tetap bersyukur. Juga menerima dan memanfaatkan rezeki itu sebaik mungkin.

Selain itu, dianjurkan untuk tidak putus asa dalam berdoa kepada Allah. Memohon kelimpahan rezeki dianjurkan dengan membaca doa ini, yang merupakan ayat 114 dari Surat Al Maidah.

Doa Mohon Rezeki Berlimpah

Doa mohon rezeki berlimpah

Rabbana anzil 'alaina ma'idatam minas samai takunu lana 'idal li awwalina wa akhirina wa ayatam minka warzuqna wa anta khairur raziqin.

Artinya,

"Ya Tuhan kami, turunkanlah kepada kami suatu hidangan dari langit (yang hari turunnya) akan menjadi hari raya bagi kami yaitu orang-orang yang bersama kami dan yang datang sesudah kami, dan menjadi tanda bagi kekuasaan-Mu, beri rezekilah kami, dan Engkaulah pemberi rezeki yang paling utama."

Doa Menjaga Lisan dari Perkataan Buruk dan Menyakitkan

Dream - Lisan merupakan bagian tubuh yang memiliki fungsi penting bagi manusia. Lisan atau lidah membantu kita berbicara dengan jelas saat mengobrol dengan orang lain.

Dengan lisan, komunikasi dan interaksi akan tercipta sehingga tercipta ikatan yang kuat di antara manusia.

Bagi seorang pemeluk Islam, ukhuwah di antara sesama Muslim akan semakin kuat lewat lisan. Membuat mereka yang belum mengenal menjadi seperti seorang saudara.

Namun demikian, lisan juga mengandung bahaya. Lisan dapat mengeluarkan perkataan buruk maupun menyakitkan.

Jika keburukan sampai keluar dari lisan, harkat dan martabat manusia bisa jatuh. Bahkan tidak jarang perselisihan di antara manusia terjadi akibat lisan yang tak terjaga.

Doa ini dianjurkan dibaca agar lisan kita terjaga dari perkataan buruk dan menyakitkan.

Doa Menjaga Lisan

Doa Menjaga Lisan

Allahumma as’aluka kalimatal haq fi ghadab wa ridla.

Artinya,

"Ya Tuhan, aku memohon kepada-Mu perkataan yang benar pada saat marah dan ridha."

Doa Usai Mendengar Ayat 'Fabiayyi Alai Rabbikuma Tukadzdziban'

Dream - "Fabiayyi alai rabbikuma tukadzdziban." Ini disebutkan beberapa kali dalam Surat Ar Rahman di Alquran.

Diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia, arti ayat tersebut adalah "Maka nikmat Tuhanmu yang manakah hendak kau dustakan?"

Ayat ini sering kali kita dengar. Para ustaz, dai, kiai, ulama juga kerap mengutip ayat ini dalam ceramah maupun materi keagamaan yang mereka sampaikan.

Maksud dari ayat ini adalah untuk mengingatkan kita agar selalu bersyukur. Karena nikmat dari Allah selalu hadir dalam setiap detik kehidupan manusia.

Juga sebagai pengingat manusia agar tidak menyombongkan diri. Karena tanpa nikmat Allah, manusia tidaklah berarti apa-apa.

Setiap kali mendengar ayat tersebut, dianjurkan menjawabnya dengan doa ini. Doa tersebut ada dalam hadis riwayat Imam Tirmidzi dari Jabir RA, dari Rasulullah Muhammad SAW.

Doa Jawab Surat Ar Rahman

Doa jawab Surat Ar Rahman

La bisyaiin min ni'amika rabbana nukadzdzibu fa lakal hamdu.

Artinya,

"Tidak satupun dari nikmat-Mu, wahai Tuhan kami, kami dustakan. Bagi-Mu segala puji."

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
6 Doa Cepat Kaya Dalam 1 Hari, Mohon Kelancaran Rezeki Secepat Kilat

6 Doa Cepat Kaya Dalam 1 Hari, Mohon Kelancaran Rezeki Secepat Kilat

Doa cepat kaya dalam 1 hari merujuk pada permohonan kepada Allah SWT untuk dilancarkan urusan dalam mencari rezeki.

Baca Selengkapnya
Doa Setelah Membaca Surat Al-Waqiah Lengkap, Amalan Penarik Rezeki dan Menghindari Kefakiran

Doa Setelah Membaca Surat Al-Waqiah Lengkap, Amalan Penarik Rezeki dan Menghindari Kefakiran

Keutamaan Surat Al-Waqiah sebagai penarik rezeki juga sempat disabdakan Rasulullah yang tertuang dalam sebuah hadis.

Baca Selengkapnya
Doa agar Diberi Banyak Kelimpahan Rezeki di Hari Jumat, Yuk Amalkan!

Doa agar Diberi Banyak Kelimpahan Rezeki di Hari Jumat, Yuk Amalkan!

Sebagai umat Islam, sudah sepatutnya selain bekerja keras menjemput rezeki, kita juga harus berdoa dan bertawakal kepada Sang Pencipta.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Doa Mensyukuri Nikmat Selama Bulan Ramadhan, Amalkan Tiap Hari agar Rezeki Melimpah

Doa Mensyukuri Nikmat Selama Bulan Ramadhan, Amalkan Tiap Hari agar Rezeki Melimpah

Kita harus selalu mengingat untuk tidak menjadi lalai dalam mengucap syukur atas segala nikmat yang telah diberikan oleh Allah.

Baca Selengkapnya
Doa dan Dzikir Bulan Rajab yang Sangat Dianjurkan untuk Diamalkan, Insya Allah Datangkan Keberkahan Melimpah

Doa dan Dzikir Bulan Rajab yang Sangat Dianjurkan untuk Diamalkan, Insya Allah Datangkan Keberkahan Melimpah

Salah satu amalan yang sebaiknya tidak ditinggalkan pada bulan Rajab adalah membaca doa dan dzikir.

Baca Selengkapnya
Doa Saat Imsak yang Tak Boleh Dilupakan Sebelum Berpuasa Ramadhan

Doa Saat Imsak yang Tak Boleh Dilupakan Sebelum Berpuasa Ramadhan

Doa saat imsak yang tak boleh dilupakan ialah bacaan niat puasa Ramadhan.

Baca Selengkapnya
BUNGKUS! Teka Teki Tagline Makanan

BUNGKUS! Teka Teki Tagline Makanan

Sahabat Dream tebak-tebakan lagi yuk. Kira-kira kalian pada tahu gak jenis makanan apa dari tagline iklan ini? Berapa banyak yang kalian bisa tebak?

Baca Selengkapnya
5 Doa Pembersih Seluruh Dosa saat Lailatul Qadar, Waktu Mulia Memohon Ampunan

5 Doa Pembersih Seluruh Dosa saat Lailatul Qadar, Waktu Mulia Memohon Ampunan

Bulan Ramadhan adalah kesempatan yang baik bagi setiap Muslim untuk memohon ampunan kepada Allah SWT.

Baca Selengkapnya
Doa agar Dilapangkan Jodoh dan Rezeki dari Al-Quran, Baik Diamalkan setelah Sholat

Doa agar Dilapangkan Jodoh dan Rezeki dari Al-Quran, Baik Diamalkan setelah Sholat

Allah SWT Maha Adil dan Maha Mengetahui apa yang terbaik untuk setiap hamba-Nya.

Baca Selengkapnya
Datang dari Arah yang Tak Disangka-sangka, Inilah Doa Supaya Rezeki Mengalir dan Berkah

Datang dari Arah yang Tak Disangka-sangka, Inilah Doa Supaya Rezeki Mengalir dan Berkah

Rezeki sendiri sebenarnya tidak melulu berupa materi. Tetapi juga bisa dalam bentuk lainnya.

Baca Selengkapnya