Pameran interaktif ini menampilkan 3 ribu pohon plum blossom yang semuanya diubah menjadi karya seni hidup.
Reporter : Ulyaeni MaulidaDream – Kolektif seni digital teamLab telah meluncurkan pameran baru di Taman Kairakuen, Jepang. Taman ini telah diubah menjadi pameran seni ruang terbuka kaleidoskopik yang psikedelik.
Pameran interaktif ini menampilkan 3 ribu pohon plum blossom yang semuanya diubah menjadi karya seni hidup. Memberikan sentuhan baru bagi para penikmatnya.
Pameran ini akan berlangsung sejak 13 Februari hingga 21 Maret 2021. Pameran ini merupakan bagian dari Digitalized Nature Project teamLab. Hal ini bersamaan dengan Festival Mitu Ume yang telah berlangsung selam 120 tahun.