Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Siap-siap, Bakal Ada Atraksi Ice Skate Kelas Dunia di Jakarta

Siap-siap, Bakal Ada Atraksi Ice Skate Kelas Dunia di Jakarta Konferensi Pers "Peterpan On Ice" (Foto: Awalendi Ema P./Dream.co.id)

Dream - Pertunjukan seni ice skate kelas dunia bakal segera hadir di Jakarta. Atraksi yang diberi nama "Peterpan On Ice" itu akan mengangkat cerita dongeng Peterpan, tokoh fiksi paling terkenal di dunia dan akan digelar di Ecovention, Ancol, Jakarta Utara.

"Peterpan On Ice" akan dibawakan oleh para pemain internasional dari The Russian Ice Star, yang menawarkan seni akrobat dengan teknik sempurna. Jalan ceritanya pun dibuat dengan sangat inspiratif.

Dan pertunjukan ini akan semakin spektakuler karena didukung dengan aransemen musik mewah, efek visual menawan, serta tata cahaya yang berkilauan. PT Maya Abadi Teknologi, promotor acara ini pun berjanji akan memberikan pertunjukan yang memukau bagi masyarakat Indonesia

peterpan

"Untuk pertama kalinya hadir di Indonesia, kita ingin masyarakat Indonesia nggak perlu jauh-jauh keluar negeri untuk bisa menikmati pertunjukan kelas dunia bareng keluarga," kata Dheraj Kishore Kumar, Direktur PT Maya Abadi Teknologi di Jakarta, Kamis 2 Maret 2017.

Dheraj juga menjelaskan, pertunjukan ini bukan hanya bisa dinikmati oleh anak-anak, melainkan juga orang dewasa. Penonton dari semua usia dijamin akan menikmati alur cerita serta aksi pemain dalam pertunjukan seni bertaraf internasional ini.

Sebelum di Indonesia, pertunjukan kelas dunia ini sudah pernah digelar di beberapa negara lain seperti Rusia, Inggris, serta Jepang. Tentunya dengan mengangkat tema yang berbeda-beda, mulai dari The Phantom of Opera, Carmen On Ice hingga Sleeping Beauty dan Cinderella. Namun, Peterpan On Ice digadang-gadang menjadi pertunjukan terbaik mereka.

peterpan

Untuk bisa menikmati pertujukan kelas dunia ini di Jakarta, Sahabat Dream Travel bisa membeli tiketnya secara on the spot ataupun pesan online melalui gerai tiket Goers, Tiket.com, Rajatiket, dan KiOSTiX dengan 4 pilihan harga. Mulai dari Rp 300.000 untuk kelas Silver, Rp 650.000 untuk Gold, Rp 950.000 untuk VIP dan Rp 1.200.000 untuk kelas VVIP.

Harga tersebut sudah termasuk tiket masuk Ancol. Semua penonton di masing-masing kelas akan mendapat fasilitas tempat duduk. Khusus untuk VIP dan VVIP tempat duduk akan diberi nomor dan berada paling dekat dengan panggung.

Peterpan On Ice akan diselenggarakan selama 3 hari beturut-turut mulai tanggal 24 sampai 26 Maret 2017 mendatang. Untuk tanggal 24 yang jatuh pada hari Jumat, 2 show akan dibuka pukul 3 sore dan 8 malam, sedangkan untuk tanggal 25 Maret, tersedia 3 show yang dibuka pukul 12 siang, 4 sore dan 8 malam. Terakhir, untuk tanggal 26 Maret yang jatuh di hari Minggu, ada 3 show yang dibuka pukul 11 siang, 3 sore dan 7 malam.

(Laporan: Awalendi EP)

 

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Lokasi Acara Tahun Baru Gratis di Jakarta dan Bekasi

5 Lokasi Acara Tahun Baru Gratis di Jakarta dan Bekasi

Kamu bisa menikmati kembang api gratis di lima lokasi berikut ini

Baca Selengkapnya
Terungkap Kekasih Baru Presiden Rusia Vladimir Putin Ternyata Wanita Lulusan Sastra Indonesia

Terungkap Kekasih Baru Presiden Rusia Vladimir Putin Ternyata Wanita Lulusan Sastra Indonesia

Vladimir Putin dikabarkan tengah menjalin hubungan dengan sejarawan seni, Ekaterina ‘Katya’ Mizulina

Baca Selengkapnya
DKI Jakarta Resmi Naikkan Pajak Hiburan Jadi 40%, Termasuk Karaoke, Diskotek, dan Spa

DKI Jakarta Resmi Naikkan Pajak Hiburan Jadi 40%, Termasuk Karaoke, Diskotek, dan Spa

Banyak pengusaha yang mengeluhkan kenaikan pajak hiburan ini karena usahanya terancam tutup.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
NOTED KAK! Mendadak Meeting

NOTED KAK! Mendadak Meeting

Sahabat dream, kalian suka kesel gak sih saat usah siap-siap mau pulang, tiba-tiba diajak meeting? Mungkin ada yang reaksinya seperti Dreamitie ini?

Baca Selengkapnya