Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dream Cruises Bakal Luncurkan Armada Pelayaran Perintis

Dream Cruises Bakal Luncurkan Armada Pelayaran Perintis Dream Cruises (Foto: Shutterstock.com)

Dream - Perusahaan pengelola kapal pesiar, Dream Cruises, bakal ketambahan armada baru yang berjuluk Explorer Dream. Kapal pesiar ini resmi bergabung dengan seluruh armada Dream Cruises pada April nanti.

Mulainya operasional kapal pesiar ini nantinya ditandai dengan upacara peresmian yang digelar di Shanghai, China. Momen ini menjadi sangat istimewa lantaran Explorer Dream dilepas oleh desainer fesyen kenamaan Negeri Tirai Bambu, Grace Chen.

"Dream Cruises merasa bangga dengan bergabungnya Grace Chen sebagai Ibu Baptis untuk Explorer Dream," ujar President of Dream Cruises, Thatcher Brown, melalui keterangan tertulis diterima Dream.

Kapal

Brown mengatakan Chen memiliki komitmen mendalam untuk mendobrak batas dunia fesyen sebagai media ekspresi diri yang kuat, keindahan luar biasa dan budaya modern. Karyanya mampu menghadirkan inspirasi bagi khayalak ramai.

"Grace Chen mewujudkan semangat perintis Explorer Dream. Bersama, kami akan terus memberikan kontribusi terhadap industri traveling dan gaya hidup, menjalin keterhubungan dan penguatan lintas budaya," kata Brown.

Grace Chen merupakan pendiri sekaligus desainer kepala Grace Chen Couture. Dia termasuk salah satu inovator fesyen paling berpengaruh di China, dengan rancangan yang melampaui waktu, tempat maupun budaya.

Kapal Pesiar

Alumnus New York Fashion Institute of Technology ini telah merancang busana sejumlah selebritis New York dan Los Angeles selama 15 tahun. Dia lalu membangun labelnya sendiri di China pada 2019.

"Menjelajahi mimpi dan visi merupakan inspirasi dan motivasi kehidupan seseorang. Perjalanan bersama Explorer Dream akan mengantarkan kita untuk menemukan kecantikan samudra sekaligus fantasi di hati Anda," kata Chen.

Explorer Dream akan menjelajah rute pelayaran baru untuk seluruh armada Dream Cruises. Kapal ini akan berangkat dari empat dermaga yaitu Shanghai, Tianjin, Sidney, Auckland, menawarkan petualangan ke sejumlah kota di sekitarnya.

Kapal ini akan dilengkapi dek berkelas Dream Cruises, The Palace. Tak hanya itu, para pengunjung dapat menikmati sejumlah hiburan dan kuliner mewah selama pelayaran.

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kapal Pesiar Mewah Resorts World One Berlabuh di Indonesia Pertama Kali, Penasaran Tarifnya?

Kapal Pesiar Mewah Resorts World One Berlabuh di Indonesia Pertama Kali, Penasaran Tarifnya?

Resorts World Cruises dengan kapal pesiar Resort World One akan berlabuh Indonesia pertama kali dari 16 Juni hingga 1 Juli 2024.

Baca Selengkapnya
KRL Jabodatebek Tambah 24 Perjalanan di Malam Tahun Baru

KRL Jabodatebek Tambah 24 Perjalanan di Malam Tahun Baru

Penambahan 24 armada KRL Jabodetabek ini masih menunggu persetujuan dari lintas stakeholder.

Baca Selengkapnya
25 Destinasi Terbaik Bulan Madu 2024 Versi Tripadvisor, Bali Nomor Satu Disebut Surga Indonesia bak Fantasi

25 Destinasi Terbaik Bulan Madu 2024 Versi Tripadvisor, Bali Nomor Satu Disebut Surga Indonesia bak Fantasi

Bali menempati posisi puncak sebagai destinasi terbaik untuk bulan madu

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
DRESS IT! Tips Melipat Lengan Kemeja

DRESS IT! Tips Melipat Lengan Kemeja

Terdengar simple, cara membuat melipat lengan kemeja agar terlihat ternyata ada trik lho Sahaba Dream. Nah sekarang kamu bisa simak video berikut.

Baca Selengkapnya