Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Eksotisme Bhutan, Sarat Akan Nilai Tradisi dan Budaya

5 Eksotisme Bhutan, Sarat Akan Nilai Tradisi dan Budaya Bhutan

Dream - Negara-negara kawasan Asia Selatan selalu menawarkan pesona yang mengagumkan. Berbagai macam unsur budaya mampu menyatu dalam tradisi masyarakatnya.

Seperti yang ada di Bhutan. Negara berbasis kerajaan yang terletak di lereng pegunungan Himalaya ini menyimpan tradisi yang merupakan perpaduan sejumlah bangsa seperti China hingga India. 

Dikutip dari CNN Travel, Bhutan memiliki strategi pariwisata yang unik yaitu "low volume, high quality" dan menjadi destinasi wisata yang sangat menarik. Di Bhutan, wisatawan bisa menikmati pesona pemandangan kerajaan berlatar belakang pegunungan Himalaya yang indah sekaligus mistik.

Untuk berwisata di Bhutan, kamu harus mengeluarkan biaya tidak sedikit, mencapai US$250, setara dengan Rp3,4 juta per harinya. Biayanya ini mencakup akomodasi, transportasi selama di Bhutan, makanan dan layanan panduan wisata.

Strategi tersebut digunakan oleh pemerintah Bhutan untuk membatasi jumlah wisatawan. Juga untuk menghadirkan kesan wisata eksklusif lantaran tidak semua orang mendapat kesempatan traveling ke sana.

Gaya Hidup Orang Bhutan

Meski terisolir, Bhutan terkenal dengan sejumlah tempat yang sangat menjaga kelestarian tradisi dan budaya. Sehingga, budaya Bhutan tidak luntur ditelan zaman.

Orang-orang Bhutan masih mengenakan pakaian tradisional mereka, berbicara dengan bahasa lokal Szongkha dan Sharcop, dan sangat menjaga bangunan dengan arsitektur khasnya. Negara yang mayoritas penduduknya beragama Budha ini begitu menjaga budayanya.

Meski zaman modern sudah menyentuh negara ini, seperti keberadaan televisi dan internet, Bhutan tidak larut ditelan zaman. Masyarakatnya tetap teguh mempertahankan budaya namun tetap memberi hormat pada modernisasi.

Pesona inilah yang jarang ada di negara lain. Hampir di setiap jalanan Bhutan, traveler menyaksikan pemandangan interaksi masyarakat yang kental dengan ajaran Budha.

Suasana Damai di Tepi Tebing

Ada satu tempat yang wajib dikunjungi ketika berada di Bhutan. Tempat wisata ini bernama Taktsang Palphug yang artinya 'Sarang Harimau'.

Tempat ini berada di tepi tebing pada ketinggian 900 meter di atas area persawahan Kota Paro. Tempat yang merupakan kuil kuno ini diperkirakan sudah berusia 325 tahun.

Bagi masyarakat setempat, kuil ini dianggap sebagai tempat tersakral di Bhutan. Terdapat legenda yang menyatakan kuil ini merupakan tempat tempat Guru Rinpoche, penyebar aliran Buddsime di Tibet.

Untuk sampai di Taktsang Palphug, traveler diharuskan berjalan melintasi bukit selama 90 menit. Jalur menuju kuil ini berupa jalan setapak yang berkelok-kelok, melewati hutan pinus dan kuil-kuil yang ada di sepanjang jalan.

Suasana pegunungan yang menyejukkan menghadirkan pengalaman tersendiri. Seperti sedang menempuh perjalanan spiritual yang menenangkan.

 

Makanan Pedas

Udara di Bhutan sangat dingin. Penduduk biasanya menghangatkan diri dengan mengonsumsi makanan pedas. Bahkan sayuran favorit mereka adalah cabai.

Ada banyak makanan pedas yang tersaji di Bhutan. Seperti Emma Datshi, masakan cabai yang direbus dengan keju, menghadirkan rasa pedas yang menyengat namun terasa asin dan segar setelahnya. Emma Datshi biasa disantap dengan beras merah.

 

Sup Cabai


Bagi traveler yang tidak menyukai pedas diharuskan berhati-hati sebelum mencoba sajian ini. Disarankan meminta juru masak untuk mengurangi tingkat kepedasannya.

Kuil Kuno dengan Mural Tradisional

Selain Sarang Harimau, Kota Punakha juga menjadi destinasi Bhutan yang harus dikunjungi. Kota ini memiliki punya peninggalan unik dari masa lalu.

Konon, pembangunan kota ini didedikasikan untuk Drukpa Kunley, legenda tokoh keagamaan setempat yang dikenal memiliki pendekatan yang tidak lazim. Tokoh tersebut meninggalkan banyak gambar mural kuno.

Mural tersebut bisa ditemui di kuil Chimi Lhakhang, situs ziarah para penganut kepercayaan lokal. Mereka meyakini berziarah ke kuil ini dapat memberikan keturunan, keharmonisan serta terhindar dari beragam masalah rumah tangga.

 

Kehidupan Malam ala Bhutan

Bhutan dikenal dengan kehidupan yang tenang dan damai. Pun demikian dengan suasananya di malam hari. 

Jangan harap menemukan pusat perbelanjaan atau tempat makan modern di sini. Masyarakat Bhutan punya gaya sendiri menikmati malam.

Banyak anak muda Bhutan menghabiskan malamya di tempat-tempat hiburan. Tetapi, begitu jarum jam menunjukkan angka 11.00 malam, semua tempat hiburan akan sepi pengunjung dan tutup. 

Kehidupan di Bhutan memang berbeda dengan negara-negara lain. Meski terisolasi, Bhutan sangat kaya akan tradisi dan budaya yang mempesona. 

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pesona Ratu Bhutan Jetsun Pema dalam Balutan Pakaian Tradisional

Pesona Ratu Bhutan Jetsun Pema dalam Balutan Pakaian Tradisional

Di berbagai kesempatan, ia kerap mengenakan pakaian adat Bhutan yang disebut "Kira" dengan penuh keanggunan. Intip yuk detail busananya.

Baca Selengkapnya
4 Tradisi Unik Menyambut Bulan Suci Ramadan di Yogyakarta, Salah Satunya Nyadran atau Ziarah

4 Tradisi Unik Menyambut Bulan Suci Ramadan di Yogyakarta, Salah Satunya Nyadran atau Ziarah

Tradisi tersebut dilakukan secara turun temurun setiap tahunnya saat menyabut bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya
Tradisi Unik saat Ramadan di Jawa, Mana yang Pernah Kamu Ikuti?

Tradisi Unik saat Ramadan di Jawa, Mana yang Pernah Kamu Ikuti?

Ramadan di Indonesia biasanya juga merayakan kekayaan budaya dan tradisi yang beragam.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kabar Terkini Ningsih Tinampi yang Pernah Terkenal karena Bisa Obati Pasien Covid-19

Kabar Terkini Ningsih Tinampi yang Pernah Terkenal karena Bisa Obati Pasien Covid-19

Yuk Intip kabar Terbaru Ningsih Tinampi yang dulu viral bisa obati pasien covid-19.

Baca Selengkapnya
Bungkus! Tebak kopi Sachet

Bungkus! Tebak kopi Sachet

Sahabat dream, kalian suka minum kopi sachet gak nih? Kalau pernah, pasti bisa dong jawab tebakan ini.

Baca Selengkapnya