Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hitachi Luncurkan 3 Produk Baru, Teknologinya Serba Unik

Hitachi Luncurkan 3 Produk Baru, Teknologinya Serba Unik Launching Produk Terbaru Hitachi (Foto: Dream/ Ilman Nafi'an)

Dream - PT Hitachi Modern Sales Indonesia meluncurkan produk kulkas terbaru, MIJ G-Series: R-G520GN. Kulkas terbaru ini diklaim mampu menjaga kualitas daging, sayuran atau makanan lain lebih baik dibanding para pesaing.

Product Manager PT Hitachi Modern Sales Indonesia, Stephen Dave mengatakan, kulkas buatan Jepang ini telah dilengkapi dengan fitur utama Vacuum Compartment dan Platinum Catalist.

"Mampu memberikan kesegaran lebih lama melalui penggunaan pompa vakum untuk menyedot udara dan mengurangi oksigen 20 persen," papar Stephen dalam peluncuran produk itu di kawasan SCBD, Jakarta, Rabu 12 Desember 2018.

Kulkas terbaru Hitachi

Selain mengurangi oksigen 20 persen, kulkas ini juga memberikan tekanan di dalam kompartmen 0,8 atm yang berfungsi untuk menjaga kesegaran makanan lebih lama.

"Teknologi platinum catalyst akan menghasilkan karbon dioksida untuk mengurangi pembusukan, menekan enzim, mengurangi penurunan nutrisi," ucap dia.

Bagi Sahabat Dream yang ingin mendinginkan makanan yang tadinya dalam keadaan panas juga tak perlu khawatir. Kulkas ini memiliki teknologi delicious freezer yang sensornya mampu mendeteksi suhu makanan yang baru saja disimpan.

daging yang disimpan di kulkas terbaru Hitachi

"Jika dalam keadaan hangat, maka sensor akan meningkatkan suhu dingin secara otomatis," kata dia.

Kulkas ini dijual dengan kisaran harga mulai dari Rp40 jutaan dan sudah bisa dibeli melalui gerai dan juga toko online sejak November 2018.(Sah)

Mesin Cuci Berkapasitas 17 Kg

Selain kulkas, Hitachi juga meluncurkan mesin cuci dengan seri SF-170ZCV. Mesin cuci berjenis top leading ini memiliki kapasitas 17 kilogram dengan empat fitur andalan yakni 40 derajat stain care, 60 derajat alergi care, easy refresh dan prewash+.

"Kami ingin menawarkan mesin cuci dengan fitur yang lebih beragam untuk keluarga di Indonesia," ujar Stephan.

Dengan mode stain care, baju akan dicuci dengan suhu 40 derajat celcius. Di suhu tersebut, enzim deterjen akan aktif dan lebih mudah menghilangkan noda minyak.

Pada mode alergi care, baju akan dicuci dalam air bersuhu 60 derajat celcius yang berfungsi untuk menghilangkan bakteri. " Mode ini cocok digunakan untuk mencuci pakaian bayi sehingga tidak menimbulkan alergi pada kulit," ucap dia.

Fitur selanjutnya yakni easy refresh yang berfungsi untuk perawatan baju. Jika baju kamu bau yang tidak sedap tapi tidak ingin dicuci, cukup steam saja.

Terakhir, fitur prewash+. Fitur ini mampu mencuci pakaian sangat kotor dan kotor normal dalam satu waktu dengam dua tahap. Caranya, masukan dulu baju yang sangat kotor dan mesin akan otomatis mengeluarkan air yang kotor, setelah itu masukkan pakaian kotor normal berbarengan dengan baju sebelumnya.

"Ini cocok bagi yang memiliki anak kecil dan bajunya sering kotor," kata dia.

Mesin cuci ini dibanderol dengan harga Rp15 juta, rencananya baru akan tersedia di pasar pada Januari 2019 mendatang.

Mesin Cuci untuk Tekanan Air Lemah

Hitachi juga meluncurkan mesin cuci untuk keluarga Indonesia yang memiliki masalah dengan tekanan air lemah berseri SF-S95XC.

Stephen menjelaskan, pada mesin cuci ini terdapat teknologi bulit-in suction pump yang berfungsi mendorong kecepatan pasokan air saat tekanan air lemah.

" Fitur ini dikembangkan khusus untuk kebutuhan rumah tangga dalam negeri, terutama di Indonesia," kata dia.

Mesin cuci ini juga dilengkapi dengan eco mode yang berfungsi unuk menghemat listrik saat energy save mode diaktifkan. Hitachi menjual mesin cuci ini seharga Rp7,5 juta.

 

 

 

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Kendaraan Niaga Mitsubishi Fuso yang Mejeng di GIICOMVEC 2024

5 Kendaraan Niaga Mitsubishi Fuso yang Mejeng di GIICOMVEC 2024

Mitsubishi Fuso di Indonesia, menampilkan 5-line up produk truk unggulan

Baca Selengkapnya
Pemkab Majalengka Bagikan Motor untuk Ratusan Kades dan Lurah, Telan Anggaran Rp11 Miliar

Pemkab Majalengka Bagikan Motor untuk Ratusan Kades dan Lurah, Telan Anggaran Rp11 Miliar

Pemkab Majalengka Bagikan Motor Untuk Ratusan Kades dan Lurah, Telan Anggaran Rp11 Miliar

Baca Selengkapnya
Hyundai Hadirkan 6 Mobil Baru Tahun Ini, 2 Meluncur di IIMS 2024

Hyundai Hadirkan 6 Mobil Baru Tahun Ini, 2 Meluncur di IIMS 2024

Hyundai akan meluncurkan mobil listrik (EV) terbarunya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.