Reporter : Nur Ulfa
Dream - Lucinta Luna beberapa waktu lalu pernah menyindir Lesti Kejora karena pernah mengatakan suara Siti Badriah kurang bagus.
Sebagai sahabat Siti Badriah, Lucinta meradang dan mencaci-maki Lesti di sosial media. Kini, setelah masalah itu berlalu, pemilik nama asli Muhamamd Fattah itu akhirnya meminta maaf.
" Dede Lesti hai sayang maafin aku ya," kata Lucinta Luna sambil memeluk Lesti di kanal YouTube-nya.
© Dream.co.id
Lucinta tak enak hati karena menghina Lesti demi membela Siti Badriah. Apalagi, dia mendapat banyak hujatan setelah memaki Lesti.
" Lesti aku enggak enak dulu aku dihujat gara-gara katain Lesti," ucap Lucinta Luna.
Dengan wajah tersenyum Lesti memaafkan kesalah Lucinta. Ia meminta untuk tidak menginggat-ingat lagi dengan masa lalu.
" Sudah kan yang sudah mah sudah," ucap Lesti.
" Maafin aku," ujar Lucinta.
" Sami-sami, Sehat ya ka," tutur Lesti.
Lucinta merasa lega permintaan maafnya diterima Lesti. Ia mengaku tak mau lagi mencari ribut dengan artis.
" Aku sudah dimaafin sama Lesti. Tahu kan fans garis keras Lesti, aku dihujat. Makanya aku sekarang udah enggak mau huru hara lagi," tutur Lucinta.