Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Aman Berkendara Bersama Buah Hati

Aman Berkendara Bersama Buah Hati Pastikan Anak Dalam Keadaan Aman Saat Di Mobil.

Dream - Berdua saja dengan si kecil dalam mobil sementara ibu atau ayah menyetir bagi sebagian orangtua adalah hal biasa. Tapi ada juga masih takut untuk membawa anak berdua saja dalam mobil tanpa ada yang mendampingi.

Kepraktisan dan lebih efisien serta hemat waktu jadi alasan orangtua untuk berkendara bersama anak berdua saja. Sebenarnya tak perlu ada yang dikhwatirkan jika sudah terbiasa dengan anak. Aspek keamanan tentu jadi yang utama.

SafeKids Indonesia, komunitas yang peduli dengan keselamatan anak-anak baik di rumah maupun saat berkendara, mengungkap hal-hal apa saja yang harus diperhatikan ketika berkendara bersama anak. Tentunya hal ini demi keselamatan anak dan dan pengemudi.

Tempat duduk aman dan nyaman
Sebelum berkendara, pastikan anak anda mendapatkan tempat duduk yang aman dengan seatbelt yang terpasang. Jika anak masih di bawah umur atau tingginya belum mencapai 150cm, sediakan car seat. Jika rem mendadak, belokan terlalu tajam atau hal lain, anak bisa terlindungi dengan busa dan pelindung di car seat.

 

"Mungkin masih banyak yang belum menyadarinya ya, carseat itu penting banget untuk melindungi anak selama perjalanan," ujar Zaneth dari Safekids Indonesia, beberapa waktu lalu.

Tidak boleh membuka ponsel ketika menyetir
Mengendarai mobil sambil melihat ponsel lebih berbahaya dari mengendarai mobil dalam pengaruh minuman beralkohol. Ketika ingin menjawab panggilan telepon yang penting, berhentilah sebentar di tepi jalan.

Fokus pengemudi akan hilang jika melihat ponsel. Hilang fokus sedetik saja, nyawa adalah taruhannya.

Jangan biarkan anak tidur di mobil dengan kasur
Mungkin beberapa orang tua ingin anaknya merasa nyaman, apalagi jika perjalanan jauh yang memakan waktu hingga berjam-jam. Namun, harus tetap di perhatikan keselamatan anak. Biarkan anak tidur di tempat duduknya dengan seatbelt yang masih terpasang.

"Harus tetep terlindungi ya. Kalaupun tidur di tempat duduk juga harus tetap dipakai (seatbelt), kan tempat duduk di desain untuk duduk bukan untuk tidur" kata Zaneth.


Laporan Awalendi Ema Pajarini

 

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
7 Masalah Kesehatan yang Sering Muncul Setelah Liburan di Alam Terbuka

7 Masalah Kesehatan yang Sering Muncul Setelah Liburan di Alam Terbuka

Berjalan-jalan di alam terbuka memiliki tantangan tersendiri. Kamu pun bisa terpapar risiko penyakit tertentu.

Baca Selengkapnya
Bahaya Terlalu Sering Mengucek Mata, Bisa Picu Masalah Kornea

Bahaya Terlalu Sering Mengucek Mata, Bisa Picu Masalah Kornea

Mengucek mata bisa disebabkan beberapa hal. Ketahui penyebabnya agar bisa terhindar dari kebiasaan yang justru memperburuk kesehatan mata.

Baca Selengkapnya
105 Kata-Kata Sabar Tidak Ada Batasnya, Sumber Kekuatan untuk Hadapi Cobaan

105 Kata-Kata Sabar Tidak Ada Batasnya, Sumber Kekuatan untuk Hadapi Cobaan

Kesabaran membawa ketenangan dalam hidup, mengajarkan kita menghargai waktu, menerima kenyataan, dan menjalani kehidupan dengan syukur

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
60 Kata-Kata Bijak tentang Sahabat dalam Bahasa Inggris beserta Terjemahannya

60 Kata-Kata Bijak tentang Sahabat dalam Bahasa Inggris beserta Terjemahannya

Kata-kata bijak persahabatan ini mampu menyentuh hati dan membuat kita merasa bersyukur memiliki teman-teman sejati.

Baca Selengkapnya
60 Ucapan Hari Ibu yang Menyentuh Hati dan Bikin Haru, sebagai Ungkapan Penuh Kasih

60 Ucapan Hari Ibu yang Menyentuh Hati dan Bikin Haru, sebagai Ungkapan Penuh Kasih

Kata ucapan Hari Ibu yang menyentuh hati dapat menjadi cara yang sempurna untuk menyampaikan perasaan kita kepada ibu tercinta.

Baca Selengkapnya