Sudah langsing meski baru melahirkan!
Reporter : Annisa Mutiara AshariniDream - Cut Meyriska dan Roger Danuarta tengah diselimuti kebahagiaan. Mereka baru saja dikaruniai putra pertama bernama Shaquille Kaili Danuarta.
Belum sebulan melahirkan, Cut Meyriska sudah terlihat kembali menjalankan aktivitasnya. Ia tampil fresh dengan penampilan pasca melahirkan.
Cut Meyriska mengunggah OOTD terbaru mengenakan gamis. Ia memakai gamis warna merah marun yang dipadu bersama khimar atau hijab syar'i.
Penampilan Chika tampak elegan dengan aksen ruffle di tepi hijab syar'i. Ia juga memakai ciput berwarna marun yang menambah kesan santun.
Wanita 27 tahun itu tak lagi terlihat memiliki baby bump. Tubuhnya sudah terlihat langsing meski belum lama melahirkan. Warganet langsung melontarkan pujian pada pesinetron 'Anak Jalanan'.
" Mamynya dede Shaquille.. bdannya tteup langsing ya ?cantiknya," ujar @mmhwln
" Wow udah langsing dan cantik lagi..." puji @bambang.sulistyo.946
" Cantik bgtt kak," kata @eramisrahimi
" Masya allah cantik bgt," ucap @alfingibrhan