Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Di Tengah Pandemi Covid-19, GranDhika Hotel Tetap Gaji Karyawan

Di Tengah Pandemi Covid-19, GranDhika Hotel Tetap Gaji Karyawan Ilustrasi : Shutterstock

Dream - Pandemi virus corona baru, Covid-19 berdampak besar bagi sejumlah aspek kehidupan manusia. Tak hanya mengancam keselamatan jiwa, virus corona juga menghentikan roda ekonomi, termasuk di Indonesia.

Banyak kantor dan tempat usaha tutup. Sebab, masyarakat memang diimbau tetap di rumah. Saling menjaga jarak untuk menghambat penyebaran virus corona.

Dunia wisata Tanah Air juga tak luput dari dampak virus corona. Apalagi Indonesia telah menutup pintu bagi warga asing dari beberapa negara. Sehingga, bisnis hotel di Indonesia menjadi sepi.

ilustrasi masker mulut

Tingkat hunian hotel turun drastis, kisaran 50 hingga 80 persen. Padahal, biaya operasional, baik tenaga kerja maupun listrik, terus berjalan.

Beberapa hotel pun akhirnya merumahkan karyawan. Ada yang diminta cuti tanpa bayaran, ada yang masuk dengan sistem giliran. Ada pula yang menerapkan pemutusan hubungan kerja alias PHK.

Karyawan masih terima gaji

Efek virus corona juga dirasakan pengelola Hotel Grandhika yang punya tiga hotel di Jakarta, Semarang, dan Medan. Meski demikian, hotel yang berada di bawah naungan PT. Adhi Commuter Properti --anak perusahaan dari PT. Adhi Karya Tbk-- ini tetap mempekerjakan seluruh karyawan hingga daily worker (pekerja harian lepas) seperti biasa.

Hotel GranDhika Indonesia

“Sebagaimana telah diputuskan pada Rapat Direksi PT. Adhi Karya dan PT. Adhi Commuter, atas dasar kemanusiaan untuk meringankan kondisi ekonomi masyarakat saat pandemic Covid-19, memberikan kebijakan perihal daily worker tetap memperoleh upah yang sama seperti biasanya dengan pendapatan minimal UMK daerah masing-masing, begitu pun seluruh karyawan hotel,” ujar Teny Sundari, Manager Divisi Hotel - Hotel GranDhika Indonesia.

Tetap jaga jarak

“Bukan bearti Kami tidak mengikuti arahan pemerintah Indonesia untuk physical distancing dan Stay at Home (berdiam di rumah) guna memutus rantai penularan Covid-19 ini. Kami mengatur jadwal seluruh karyawan termasuk Daily Worker untuk Work from Home dan Work from Office secara bergantian. Jika karyawan mendapatkan jadwal untuk work from home, kami tidak melakukan pemotongan gaji terhadap karyawan tersebut,” ucap Herwinda Ruthy sekalu Corp Human Resources Hotel GranDhika Indoneisa.

“Kami juga menjalankan arahan dari pemerintah untuk physical distancing bagi karyawan yang work from office. Karyawan yang menjapatkan jadwal Work from Home akan mendapatkan tugas-tugas yang harus dikerjakan termasuk di dalamnya online training yang sudah ditargetkan untuk diselesaikan dan tidak hanya itu, karyawan pun wajib untuk melakukan absen secara online,” tambahnya.

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mengintip Hotel di Wonogiri Tempat Jokowi Menginap, Tarifnya Tak Sampai Rp500.000

Mengintip Hotel di Wonogiri Tempat Jokowi Menginap, Tarifnya Tak Sampai Rp500.000

Bukan hotel mewah, hotel yang digunakan untuk menginap Jokowi berbintang 2

Baca Selengkapnya
Viral! Pasutri Tepergok Tanpa Busana di Kamar Hotel, Malah Minta Kompensasi 10 Kali Lipat Tarif

Viral! Pasutri Tepergok Tanpa Busana di Kamar Hotel, Malah Minta Kompensasi 10 Kali Lipat Tarif

Saat menginap di hotel sebaiknya berhati-hati. Selalu menjaga privasi dan keamanan diri.

Baca Selengkapnya
Ganjar Buka-bukaan Data Ranking Pertahanan Indonesia Turun, Prabowo Malah Salahkan Covid-19

Ganjar Buka-bukaan Data Ranking Pertahanan Indonesia Turun, Prabowo Malah Salahkan Covid-19

Ganjar pun mengaku tidak puas atas jawaban ini. Ia menganggap Prabowo tidak menjawab sama sekali pertanyaannya

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tamu Upacara HUT RI di IKN Nginap di Mana? Ini Kata Jokowi

Tamu Upacara HUT RI di IKN Nginap di Mana? Ini Kata Jokowi

Para tamu akan lebih baik jika bermalam di hotel yang berada di IKN. Jokowi yakin sudah ada hotel yang selesai dibangun pada saat HUT RI nanti.

Baca Selengkapnya